Cara Mudah Melihat IP Address Jaringan WiFi yang Digunakan

mudah hanya dengan situs
Halo, selamat datang di blog Ngeneki.

Pada kesempatan ini saya akan berbagi kembali artikel tentang tutorial atau cara yang berkaitan dengan internet dan koneksi yaitu melihat IP Address pada jaringan yang sedang digunakan.

Saat kita menggunakan WiFi atau hotspot publik pasti dari masing-masing tersebut mempunyai alamat IP Address yang berbeda sesuai dengan yang digunakan.
Mungkin memang hingga saat ini banyak orang yang tidak terlalu mengerti tentang kegunaan IP Address sehingga juga tidak mempelajari cara untuk mengecek alamat IP-nya.

Tapi bagi beberapa orang mungkin membutuhkan alamat IP tersebut untuk digunakan dalam berbagai hal penting.

Ada banyak sekali cara yang sebenarnya bisa dilakukan, akan tetapi saya akan berbagi cara yang mudah saja agar gak ribet.

Cara paling mudah cek IP Address dari koneksi yang digunakan


Cara ini sangatlah sederhana dan hanya membutuhkan browser untuk membuka situs yang nantinya bisa mendeteksi IP Adress jaringan publik dari router atau modem yang kamu gunakan.

Jika dijadikan langkah-langkah seperti dibawah.
  1. Pertama buka browser di gadget yang sobat gunakan, entah itu komputer, laptop, ataupun smartphone.
  2. Klik beberapa situs dibawah yang telah saya bagikan, atau copy paste dan buka di tab browser sobat.
  3. Selesai, maka IP Addreess akan kamu temukan langsung di situs tersebut.

Berikut ini adalah beberapa situs yang bisa digunakan untuk melihat alamat IP dengan mudah.



Itu dia situs web yang bisa kalian gunakan untuk melihat IP Adress dari jaringan WiFi, hotspot, router, maupun modem yang digunakan untuk mengakses internet.

Disana biasanya akan muncul langsung alamat IP yang kamu gunakan hanya dengan membuka website diatas.

Sangat mudah bukan? jadi gak perlu otak-atik pakai langkah ribet deh.

Tapi jika memang sobat masih kesulitan untuk melakukan langkah-langkah yang sudah saya jabarkan sedikit diatas silahkan untuk berkomentar dibawah.

Semoga postingan ini dapat bermanfaat bagi sobat. Jangan lupa selalu kunjungi blog ini agar tidak ketinggalan update informasi yang keren yaaa...

Thanks...